Pengaruh Pemberian Pupuk Organik Cair Batang Pisang (POC) Terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Cabe Rawit (Capsicum frutescens L.) di Tanah Gambut

  • Intan Sari Universitas Islam Indragiri
  • Yoyon Riono Universitas Islam Indragiri
  • Razy Syaputra Universitas Islam Indragiri
  • Ria Puspita Sari Universitas Islam Indragiri
  • Muhammad Alwi Universitas Islam Indragiri
  • Muhammad Luthfi Al Ansyari Universitas Islam Indragiri
  • Retti Ninsix Universitas Islam Indragiri
Keywords: POC, Batang Pisang, Pertumbuhan dan produksi, Cabai rawit, gambut

Abstract

Penelitian “Pengaruh Pemberian Pupuk Organik Cair Batang Pisang (POC) terhadap Pertumbuhandan Produksi Tanaman Cabe Rawit (Capsicum frutescens L.) di tanah gambut” ini dilakukan pada bulan, Januari sampai dengan bulan April 2022, di Lahan Percobaan Fakultas Pertanian Universitas Islam Indragiri, Kecamatan Tempuling, Kabupaten Indragiri Hilir, Propinsi Riau. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dosis pupuk organik cair batang pisang yang optimal untuk pertumbuhan dan produksi tanaman cabai rawit ditanah gambut. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) non factorial diulang sebanyak 6 kali dengan dosis perlakuan A0 = Tanpa perlakuan (kontrol), A1 = 100 ml/Tanaman, A2 = 200 ml/Tanaman, A3 = 300 ml/Tanaman, A4 = 400 ml/Tanaman, A5 = 500 ml/Tanaman, data yang diperoleh dianalisis secara statistik menggunakan analisis sidik ragam dan jika berbeda nyata dilanjutkan dengan uji Tukey HSD pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh poc batang pisang terhadap pertumbuhan cabai rawit di tanah gambut tidak berpengaruh nyata pada semua parameter pengamatan tinggi tanaman, umur muncul bunga pertama, umur panen pertama, jumlah buah pertanaman, dan   produksi tanaman perpolybag. Perlakuan pemberian pupuk organik cair batang pisang di tanah gambut tidak memberikan pengaruh yang nyata terhadap semua parameter pengamatan.

Published
2025-02-09