PENGARUH HARGA DAN PROMOSI KUOTA INTERNET TERHADAP PERILAKU KONSUMSI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM Studi Kasus Pada Mahasiswa Ekonomi Syariah Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indragiri

  • Siti Aisyah Universitas Islam Indragiri
  • Sinta Aulia Sari Universitas Islam Indragiri

Abstract

Artikel ini dilatar belakangi oleh perkembangan teknologi yang semakin dinamis memberikan pengaruh positif salah satunya kemudahan dalam mengakses internet.  Kemajuan internet erat kaitannya dengan  perilaku konsumsi kuota internet. Namun, banyaknya pilihan kuota internet diduga mempengaruhi perilaku konsumsi mahasiswa Ekonomi Syariah Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indragiri. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui  pengaruh harga dan promosi kuota internet terhadap perilaku konsumsi perspektif Ekonomi Islam pada mahasiswa Ekonomi Syariah Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indragiri. Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Penelitian ini menggunakan teknik non probability sampling yaitu sampling jenuh atau sampling sensus. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini mahasiswa Ekonomi Syariah Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indragiri angkatan 2020 sampai angkatan 2022. pada saat ini yaitu sebanyak 62 mahasiswa. Analisis dilakukan dengan pengolahan data menggunakan SPSS 25. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu regresi linier berganda. Berdasarkan hasi Uji F (Simultan) dapat diperoleh keputusan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. Hal ini dapat dilihat dari nilai F hitung yaitu sebesar 26,794. Sedangkan nilai signifikansi yang dihasilkan yaitu 0,000 yang dimana lebih kecil dari 0,05. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa variabel  independen yang meliputi Harga dan Promosi memiliki pengaruh     secara     simultan     terhadap     variabel dependen yaitu Perilaku Konsumsi.  Diantara variabel  harga dan promosi yang paling dominan  mempengaruhi perilaku konsumsi pada Mahasiswa Ekonomi Syariah Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indragiri adalah Variabel promosi. Hal ini ditunjukan melalui nilai thitung variabel promosi   (X2) tertinggi dibandingkan variabel harga yaitu sebesar  3,369.

Published
2025-02-16
How to Cite
Aisyah, S., & Aulia Sari, S. (2025). PENGARUH HARGA DAN PROMOSI KUOTA INTERNET TERHADAP PERILAKU KONSUMSI PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM Studi Kasus Pada Mahasiswa Ekonomi Syariah Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indragiri . Digital Business Insights Journal, 1(1), 68-83. https://doi.org/10.32520/bidi.v1i1.4051